Cara Mengatasi Duplicate meta Deskripsi Di Blog
Selagi menunggu hasil yang keluar dari structure data blog admin karena error akibat missing author dan missing updated di halaman statis page. Maka hari ini admin akan membahas tentang duplicate meta description yang sering terjadi kepada kita para pemilik blog. dan tentu saja error tersebut juga terjadi kepada admin. nah pasti kalian ingin tahu penyebab terjadinya duplikasi ini dan cara mengatasinya. sebelumnya Saya akan coba jelaskan secara sederhana agar kalian paham penyebab duplicate meta description dan bagaimana cara mengatasi error tersebut.
Terjadinya duplicate meta description sebenarnya hanya terjadi saat kamu mengaktifkan meta deskripsi yang ada di setting blogger. apabila tidak kita isi, maka meta description di homepage kita pun akan kosong. nah Di dalam kode template blogger, ada kode bertuliskan seperti di bawah ini.
<div itemscope='itemscope' itemtype='http://schema.org/Blog' style='display: none;'>
<meta expr:content='data:blog.title' itemprop='name'/>
<b:if cond='data:blog.metaDescription'>
<meta expr:content='data:blog.metaDescription' itemprop='description'/>
</b:if>
Nah. sebenarnya kalau kode ini tidak ada. maka tidak akan ada yang namanya duplikasi meta description. akan tetapi kode tersebut adalah data yang sangat penting bagi structure blog kita. dan tidak memungkinkan bagi kita untuk memindahkan kode tersebut ke dalam tag head apalagi menghapusnya. kode ini dibutuhkan untuk mengatasi error struktur yang ada di alat webmaster kita. dan jika kita taruh di dalam tag head, maka akan terjadi error tag.
seperti yang kita ketahui, tag head hanya akan memproses tag yang khusus seperti kode div css yang ada di dalam style css dan beberapa tag meta content. Oleh karena itu, kita akan mencoba mengatasi hal tersebut menggunakan cara yang lain. masih ada beberapa cara agar duplicate meta description di blog kita berhasil diperbaiki.
Sebenarnya cara dibawah ini sudah bisa mengatasi dengan cukup mudah. Sebagian dari kita ada yang menggunakan kode di bawah ini untuk mengatasi error tersebut.
<b:if cond='data:blog.url == data:blog.homepageUrl'>
<meta content=' Deskripsi ' name='description'/>
<meta content=' Keyword ' name='keywords'/>
</b:if>
cara diatas sangat mudah Bagi kita. karena kita hanya tinggal melakukan copy dan paste ke template kita di dalam tag head. tapi saya punya cara yang lebih mudah dan lebih simple lagi.
Jadi tinggal pilih, mau menggunakan cara yang diatas, atau menggunakan cara yang saya buat dan saya analisa sendiri. ya tentu saja hasilnya sudah saya uji melalui blog ini untuk mengatasi duplicate meta description. dan dengan cara ini, kita masih bisa mengubah/mengganti setting meta description di dalam setting blogger seperti biasa. Kalau mau menggunakan cara saya, silahkan ikuti langkah-langkah di bawah ini.
cara mengatasi duplikasi meta deskripsi
seperti yang saya katakan sebelumnya, cara ini adalah hasil dari analisa saya sendiri. kode yg ada untuk memperbaikinya ditulis dan di uji oleh saya sendiri. Dan tentu saja kamu tetap bisa mengubah setting meta deskripsi yang ada di akun blogmu tanpa harus menulis secara manual di dalam template. saya juga pernah mengalami error duplikasi meta. dan pasti kalian juga ingin memperbaiki duplikasi meta deskripsi sehingga sampai ke blog ini untuk membaca solusi yang saya tulis sendiri. dan tentu saja akan terasa lengkap jika kita masih bisa melakukan perubahan meta deskripsi di dalam setting akun blogger kita dengan cara seperti biasa saat kita mengaktifkan meta deskripsi kita.
Cara ini akan mengatasi error duplicate meta descriptions di blog kita, baik itu blog desktop maupun mobile friendly yang telah kita aktifkan. dan Kamu hanya membutuhkan setidaknya 3 – 4 ketik/huruf dari kode yang saya sebutkan di bawah ini untuk memperbaikinya. Nah Mari kita mulai tutorialnya.
Pertama pastikan dulu kalau meta description kamu benar-benar terduplicate. Biasanya meta description yang terduplikasi akan terlihat di bagian head dan body. Jadi silahkan cek source kode kamu terlebih dahulu sebelum memulai proses perbaikan ini. Kemudian jika memang benar ada 2 meta content description yang sama, maka buka setting blogger kamu dengan cara pilih setting template > edit Html. kemudian cari kode seperti yang saya tuliskan di bawah ini, biasanya tepat di bawah tag </head> body (tidak jauh dari tag penutup head). Kode tersebut biasanya selalu ada di setiap template standar bawaan dari blogger (asli).
</head>
<body expr:class='"loading" + data:blog.mobileClass'>
<b:if cond='data:blog.pageType == "index"'>
<div itemscope='itemscope' itemtype='http://schema.org/Blog' style='display: none;'>
<meta expr:content='data:blog.title' itemprop='name'/>
<b:if cond='data:blog.metaDescription'>
<meta expr:content='data:blog.metaDescription' itemprop='description'/>
</b:if>
Nah jika sudah ketemu, silahkan kamu tambahkan kode == "" di dalam tag <b:if cond='data:blog.metaDescription’> . hasilnya menjadi seperti di bawah ini.
<b:if cond='data:blog.metaDescription == ""'>
Kemudian simpan templatemu dan silahkan lihat hasilnya. jika kode meta content description di dalam tag div itemscope yang terletak di dekat tag penutup head tadi telah hilang di dalam source kode blog. Maka kamu telah berhasil mengatasi meta deskripsi yang telah terduplikasi. Nah kan, mudah dan sederhana kan. cuma butuh 3 - 4 ketikan. Hehehe...
Kelebihan dari cara saya
1.Meta deskripsi yang ditampilkan di homepage blog kita tidak akan mempengaruhi meta deskripsi yang ada di setiap post atau konten blog kita.
2. dengan cara ini, kamu masih bisa mengubah setting meta deksripsi yang ada di akun blogger seperti biasa. apabila kita ubah meta yang ada di akun blogger, maka meta yang ada di homepage blog kitapun akan ikut berubah. jadi tidak perlu melakukan menuliskan meta secara manual lagi ataupun memasuki template untuk mengganti meta deskripsi yang baru.
Demikianlah pembahasan kita tentang cara atasi duplicate meta description di blog. semoga ilmu ini bermanfaat bagi kamu dan semoga kamu bisa paham dan mengerti dengan apa yang saya jelaskan disini.
Masih kurang faham dengan duplicate meta description mas....apa pun info yang bagus.
ReplyDeletemeta deskripsi itu intinya seperti ini. jika bang seo mencari informasi di search engine misalnya google. maka akan muncul judul tulisan dan deskripsi. nah, deskripsi lah yg disebut dengan meta description, jika kita menggunakan kode meta name="description" . maka, semua judul tulisan kita akan memiliki deskripsi yg sama. dan untuk blog. ada tempat di posting yg bisa digunakan untuk mengisi deksripsi tulisan kita menjadi tidak berfungsi. maka dari itu kita menggunakan kode diatas agar deksripsi yg telah kita isi di tulisan post blog kita menjadi berfungsi dan berbeda-beda. semoga dipahami ^_^
Deletekira2 berapa lama agar semua bisa dirayapi setelah diganti?
ReplyDeletedari informasi yg saya baca dari halaman bantuan google, kira2 memerlukan 1 bulan. dan pastikan seluruh konten yg dimiliki tidak bermasalah. dan jgn lupa untuk selalu update konten agar perayap semakin memahami sitemap yg kita miliki. begitu informasi yg saya dapatkan. semoga membantu ^_^ (dari pengalaman, karena saya jarang update di blog lama saya yg telah saya ganti hingga sekarang sudah sekitar 2 bulan.) cek di alat google webmaster untuk memastikan seluruh URL tidak ada yg error.
Delete