Cara Defragment Harddisk OS Windows 7

bagi kamu yang belum tahu cara melakukan atau menggunakan system defragment pada harddisk yang mempunyai OS windows 7, maka hari ini saya akan coba pandu kamu cara melakukan defragment. Bagi kamu yang belum tahu tentang Defragment, baca artikel saya tentang pengertian dan fungsi defragment pada harddisk. Bagi kamu yang belum tahu cara menggunakannya, ikut panduan saya di bawah ini. Panduan ini khusus untuk pengguna OS windows 7 karena komputer saya sendiri menggunakan OS windows 7. Dan kita tidak membutuhkan software apapun untuk melakukan defragment, karena windows sudah menyediakannya, jika kamu menggunakan aplikasi defragment  pihak ketiga, berhati-hatilah saat menggunakan aplikasi tersebut. panduan yg saya tuliskan di bawah ini menggunakan system asli standar dari windows 7. jadi  Mari kita mulai panduan ini.

Cara menggunakan system defragment harddisk.
Pertama: buka start menu kamu dan masuk ke all program. Caranya klik ikon bendera windows di bagian bawah kiri layar kamu atau tekan gambar bendera pada keyboard kamu.  kemudian pilih all programs > accessories > system tools > disk defragmenter.

start menu windows
start menu windows

all program windows
all program windows

folder accessories
folder accessories

folder system tools windows
folder system tools windows

disk defragmenter
disk defragmenter

Kedua: pilih salah satu drivemu, lalu tekan tombol analyze untuk memulai proses analisa harddisk.

pilih drive yang mau di defrag

Ketiga: setelah drive harddisk kamu selesai di analisa, tekan tombol defrag untuk menyelesaikan proses perbaikan.

Keempat: tunggu hingga proses defrag selesai. Setelah itu silahkan pilih drive yang lain untuk proses defragment. Sebagai saran dari saya, defrag lah semua drive harddisk kamu yang terlihat di dalam list defragmenter disk.

Catatan : Kalau saya sendiri biasanya melakukan defragment setiap 1 minggu sekali atau sebulan sekali, tergantung kondisi, jika saya merasa komputer sedikit lambat. Saya defrag komputer ini. Setelah itu komputer saya normal kembali.

Nah jika sudah selesai semuanya, silahkan uji komputer atau laptop kamu. hidupkan ulang komputer dan laptopmu terlebih dahulu. biasanya efek dari defragment akan terlihat saat itu juga. Mulai dari kecepatan dan proses perpindahan data yang cepat. Biasanya untuk internet juga akan sedikit lebih ringan. Kalau tidak ada perubahan apapun, barulah laptop atau komputermu dihidupkan ulang. berarti harddisk kamu memang sudah baik dan teratur. kecuali  jika masih lambat, maka biasanya ada bad sector atau kerusakan RAM. Tapi yang lebih sering saya temui adalah komputer tipe lama dengan spesifikasi RAM kapasitas 502 mb.

Jadi saya anggap itu adalah batas maksimal kinerja komputer kamu. Tapi teliti lebih lanjut lagi, barangkali ada file atau folder yang mempunyai nama terlalu panjang.  Itu bisa jadi penyebab lain yang membuat komputer atau laptop menjadi lambat. selain itu, ada juga bad sector atau masalah lainnya yg terjadi pada komputer dan laptop kamu. nah Itulah cara menggunakan defragment agar harddisk kita sehat. he...

Demikian pembahasan kita tentang cara menggunakan defragment harddisk pada komputer dan laptop kita yang mempunyai system OS windows 7. Semoga kamu paham dan mengerti dengan penjelasan saya. sampai bertemu lagi di artikel saya yang lain dan salam hangat dari saya pemilik blog uya sur.

Comments

  1. wowyo tengktuh brooo bisa hehehe :v
    sehatisme

    ReplyDelete
  2. Sama2 bang. semoga bermanfaat dan membantu kita semua agar komputer dan laptop menjadi normal.

    ReplyDelete

Post a Comment

Masukkan Komentar anda disini. mohon maaf, Link Aktif yang ada di dalam komentar akan terhapus secara otomatis oleh system blog ini.
komentar akan di tampilkan setelah disetujui oleh admin. terima kasih